Panorama Group berpartisipasi dalam Acara 40 Tahun Bursa Efek Indonesia
Pada Minggu (13/08/2017) bertempat di Jakarta, PT Panorama Sentrawisata Tbk (IDX: PANR) dan PT WEHA Transportasi Indonesia Tbk (IDX: WEHA) berpartisipasi memeriahkan acara ulang tahun ke-40 Bursa Efek Indonesia melalui acara Stockcode Funwalk.
Stockcode Funwalk diselenggarakan dalam rangka memperingati 40 tahun diaktifkannya kembali Pasar Modal Indonesia serta sekaligus meresmikan patung Banteng Wulung sebagai ikon baru pasar modal Indonesia. Beberapa pejabat penting turut hadir dalam acara ini, antara lain Menteri Koordinator Bidang Perekonomian; Darmin Nasution, Menteri Keuangan; Sri Mulyani Indrawati, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan; Wimboh Santoso, Wakil Dewan Komisioner OJK; Nurhaida, Anggota DK OJK Bidang Perlindungan Konsumen; Tirta Segara, serta para jajaran direksi BEI.
Acara Stockcode Funwalk juga diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kebersamaan, menjalin tali silaturahmi, dan meningkatkan motivasi di antara pelaku Pasar Modal Indonesia. Sekitar 10.000 peserta yang merupakan stakeholders Pasar Modal Indonesia ikut meramaikan seremoni tersebut.
Related News
Any Question About Panorama ?
Learn more about our business at the contact us page.
You can also learn about our business by downloading our Company Profile.